Selasa, 10 April 2012

apa yang kita butuhkan dia sediakan, Sistem Operasi!!!

Kita tahu apa, dan seperti apa sistem operasi. Kita menggunakan windows baik dari windows 95 sampai windows 8. Ada lagi linux dan mac, yang berbeda lagi. Lalu mengapa ada berbagai macam sistem operasi?
Saya berpikir bahwa hal ini di karenakan fungsinya yang berbeda-beda. Secara umum, kita mengenal bahwa jika kita bekerja pada bidang grafis, maka anda akan memilih mac, lalu bagi orang-orang yang lebih mengutamakan keamanan yang gratis tentunya lebih memilih linux sedangkan bagi mereka yang lebih suka bermain game, bekerja pada bidang administrasi maka sistem operasi windows sudah cukup untuk menanggulangi kebutuhan mereka.

Dari definisi umum di atas, timbul pertanyaan sesungguhnya apa si fungsinya sistem operasi itu, secara umum sistem operasi berguna untuk mengorganisasikan hardware yang ada dan lebih lanjut sistem operasi dapat mengatur input output informasi serta mengalokasikan memori.

Dan sebagai penghubung sistem komputer dengan user yang saling berinteraksi, sistem operasi juga menjadi penghubung antar lapisan hardware dan software. Lalu sistem operasi juga menjadi wadah bagi perintah-perintah penting yang akan di jalankan oleh sistem komputer. Hal paling penting bagi sebuah sistem operasi adalah dimana dia bisa menjamin aplikasi-aplikasi yang ada dapat berjalan. Selain itu SO sebaiknya juga dapat memaksimalkan komponen-komponen yang ada dalam sistem komputer. Dapat juga sebuah sistem operasi mengorganisasikan beberapa proses secara bersamaan, sehingga sistem operasi dapat memudahkan sekaligus mempercepat kerja manusia yang menggunakannya. Sehingga sebisa mungkin semua proses pada komputer yang berjalan mendapatkan waktu yang cukup untuk menggunakan CPU dan tidak salung mengganggu dengan perangkat yang lain.

Jika didefinisikan secara rinci maka bisa diurakan seperti ini :


1.Pengaturan Processor, yaitu mengatur processor untuk dapat dijalankan oleh sistem komputer.
2.Pengaturan Memori, yaitu mengatur pembagian dan mengirimkan instruksi dari memori utama dan tempat penyimpanan lain ke sistem komputer.
3.Pengaturan Input/Output, yaitu koordinasi dan penugasan dari berbagai perangkat input/output ketika satu atau lebih program sedang dieksekusi atau dijalankan.
4.Pengaturan File, yaitu mengatur penyimpanan file dari berbagai tempat ke perangkat penyimpanan lainnya. Juga memungkinkan semua file dapat dengan mudah diubah dan dimodifikasi dengan menggunakan text editor atau dengan lainnya.
5.Menjalankan sistem prioritas, yaitu menentukan urutan pekerjaan yang harus dilaksanakan dalam sistem komputer, mulai dari yang paling utama, lalu yang kedua, dan seterusnya.
6.Interpretasi atau penerjemahan perintah-perintah dan instruksi-instruksi.
Sebagai fasilitas komunikasi yang mudah antara sistem komputer dan komputer operator (manusia).
7.Bertanggung jawab atas keamanan data dan integritas.


sumber :
http://cewekkarir.wordpress.com/2010/02/27/sistem-operasi-dan-fungsinya/
http://en.wikipedia.org/wiki/Operating_system
http://irengputih.com/fungsi-sistem-operasi-pada-komputer-anda/94/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar